Danbrigif Raider 9 Kostrad Gelar Panen Raya di Lahan Ketahanan Pangan Brigif Raider 9/DY/2 Kostrad

Tidak ada komentar

JEMBER, WIRAWIRI ENTERTAINMENT 
Brigif Raider 9/DY/2 Kostrad menggelar Panen Raya Jagung di Lahan Ketahanan Pangan Brigif Raider 9/DY/2 Kostrad dalam rangka mendukung Program pemerintah Kabupaten Jember, Patrang Rabu (31/05/23).

Turut Mengundang  Forkompinda Kabupaten Jember, Kegiatan Panen Raya Jagung tersebut sebagai upaya dan dukungan nyata TNI Angkatan Darat dalam mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah. Selain itu panen raya di atas lahan seluas 1/4 hektare tersebut juga menjadi upaya untuk membantu kesulitan masyarakat khususnya terkait persoalan pangan. 


Danbrigif Raider 9 Kostrad, Kolonel Inf M. Fuad Suparlin, S.I.P., M.Tr (Han) mengatakan bahwa kegiatan Panen Raya ini merupakan bentuk implementasi dari program unggulan Pangkostrad yaitu mendukung ketahanan pangan. Selain itu kegiatan ini juga menjadi Program TNI AD secara luas untuk mengatasi kesulitan masyarakat di sekelilingnya.


"Kami berharap dengan kehadiran prajurit Dharaka Yudha di wilayah Kabupaten Jember dapat membawa dampak positif bagi masyarakat sekitar"  

Sementara itu, Danbrigif Raider 9 Kostrad, Kolonel Inf M. Fuad Suparlin, S.I.P., M.Tr (Han) menjelaskan bahwa kesuksesan panen raya ini, seluruh pasukan akan terus bersinergi dengan instansi setempat dan berupaya membantu menjaga ketahanan pangan di wilayah sekitar Satuan secara berkesinambungan" ucap Danbrigif.



"Terima kasih atas kerja sama antara intansi yang terjalin bersama prajurit TNI AD yang selama ini telah banyak memberikan kontribusi dalam membangun daerah Jember," ucapnya.(Bagus).

Tidak ada komentar

Posting Komentar