Bondowoso, Bertempat di Ruang Graha Paripurna Kantor DPRD Bondowoso Jln. KHR. As'ad Syamsul Arifin No. 100 Kec. Tenggarang Kab. Bondowoso telah dilaksanakan kegiatan rapat paripurna penyampaian nota penjelasan Bupati terhadap rancangan peraturan daerah tentang pertanggung jawaban pelaksanaan APBD Th anggaran 2020.
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Bondowoso Drs. KH. Salwa Arifin, Ketua DPRD Kab Bondowoso H. Ahmad Dhafir, Dandim 0822/Bondowoso Letkol Kav Widi Widayat, ST., Kapolres Bondowoso AKBP Herman Priyanto, S.I.K, Wakil Ketua DPRD Kab Bondowoso, H. Supriyadi, SE., PN Bondowoso Herbret Godliaf Uktolseja, SH., dan Plt. Sekda Kab. Bondowoso, Drs. Soekaryo, M.Si. serta Kepala OPD dan Camat jajaran Pemkab. Bondowoso, Selasa (22/6).
Bahwa agenda rapat Paripurna DPRD Kab. Bondowoso kali ini adalah penyampaian nota penjelasan Bupati Bondowoso terhadap rancangan peraturan daerah tentang pertanggung jawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2020. (Guz)
Tidak ada komentar
Posting Komentar